Pada saat ini kegiatan pengabdian kepada masyarakat di lalukan di Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Atas Pertama hingga Sekolah Menengah Atas di Kota Palu dengan topik pengabdian kepada masyarakat adalah gizi seimbang. Adapun kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan di Posyandu di Kota Palu dengan sasaran ibu balita dan ibu hamil dengan topik ASI Eksklusif, MP-ASI, dan PMBA. Selain itu, Tim Dosen Prodi Gizi FKM Universitas Tadulako juga aktif melakukan pengabdian masyarakat kepada korban bencana alam yang dilakukan di tenda pengungsian.
Prodi Gizi FKM Universitas Tadulako bersama Pimpinan FKM UNiversitas Tadulako juga melakukan MOU dengan Kelurahan Lambara Kecamatan Tawaeli Kota Palu sebagai Desa Binaan Prodi Gizi FKM Universitas Tadulako. Dengan demikian, dosen dan mahasiswa gizi akan melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat serta menjadi lokasi magang gizi kesehatan masyarakat sehingga keberadaan Dosen dan mahasiswa gizi dapat bermanfaat dan adanya sinergitas dalam perbaikan gizi di kelurahan tersebut