Visi dan Misi
Visi
Misi
Tujuan
Visi
Program Studi Berstandar Internasional dalam Pengembangan Ilmu Gizi Berwawasan Bencana dan Pencegahan Penyakit Degeneratif.
Misi
- Menyelenggarakan pendidikan yang bermutu, modern, dan relevan mencapai standar internasional dalam pengembangan ilmu gizi berwawasan bencana dan pencegahan penyakit degeneratif.
- Menyelenggarakan penelitian yang bermutu untuk pengembangan ilmu gizi berwawasan bencana dan pencegahan penyakit degeneratif.
- Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat sebagai pemanfaatan hasil pendidikan dan penelitian dalam pembangunan gizi.
- Menyelenggarakan kerja sama regional, nasional, dan internasional.
Tujuan
- Meningkatkan relevansi, kuantitas, dan kualitas pendidikan berstandar internasional dalam pengembangan ilmu gizi berwawasan bencana dan pencegahan penyakit degeneratif, serta menghasilkan lulusan yang bermoral.
- Meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian di bidang gizi melalui publikasi yang bereputasi berwawasan bencana dan pencegahan penyakit degeneratif.
- Meningkatkan kuantitas dan kualitas pengabdian kepada masyarakat yang berdaya guna berdasarkan hasil pendidikan dan penelitian dalam bidang gizi.
- Meningkatkan kerja sama tingkat regional, nasional, dan internasional yang mendukung penyelenggaraan Tridharma Perguruan Tinggi.